Ruang pameran tulisan segar fiksi & non-fiksi, dilengkapi info lomba penulisan fiksi. Ibarat galeri memajang aneka karya. Kritik dan saran terbuka untuk perbaikan. Selamat berkunjung, semoga ada pesan dan inspirasi yang bisa dibawa pulang.

Menu Nav Bar

Jodoh Sejati akan Menemuimu pada Waktu yang Tepat

 Sumber gambar: klik di sini
Jodoh memang sudah ditentukan oleh Sang Pencipta. Kita tidak akan pernah tahu jodoh kita sebelum waktunya. Kita pun tidak akan pernah tahu kapan waktu yang tepat itu. Kita hanya bisa berusaha untuk secepat mungkin menemukan jodoh sejati kita. Bukan jodoh palsu, milik orang lain yang dipaksakan untuk kita. Bagi para pencari jodoh sejati bersabarlah sampai waktu yang tepat. Berikut yang dapat dilakukan selama penantian indah yang akan berbuah manis.

Sumber gambar: klik di sini
·      Jagalah Dirimu (Hati, Pikiran, dan Perbuatan)
Jodoh sejati akan menemui pasangannya yang mampu menjaga diri. Orang yang menjaga hatinya dari segala sifat keburukan, seperti sombong, iri, dengki, dan dendam. Penderita penyakit hati tentu akan dijauhi oleh jodohnya. Pikiran yang positif menjadikan orang ringan tangan menyebar kebaikan sehingga akan dirindukan oleh jodohnya. Perbuatan dalam tutur kata dan tingkah laku akan mencerminkan kepribadian orang. Selagi kepribadian masih buruk maka sebaiknya berusaha untuk memperbaiki menjadi lebik baik daripada sebelumnya. Tentu orang mendambakan jodoh yang memiliki hati, pikiran dan perbuatan yang selalu dijaga dalam kebaikan. Kalau kita sendiri tidak bisa menjaga diri, bagaimana nanti menjaga jodoh kita.

 Sumber gambar: klik di sini
·      Berdoa Memohon Petunjuk-Nya
Sang Pencipta telah menyiapkan jodoh untuk kita. Terkadang kita lupa untuk berdoa memohon petunjuk-Nya. Senantiasa bersujud dan berlindung kepada-Nya akan mendekatkan diri dengan jodoh kita. Orang yang selalu melakukan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya maka akan dipermudah dalam perjalanan menuju pertemuan dengan jodohnya. Jodoh yang dekat dengan Tuhan pasti akan dipertemukan dengan para pencari jodoh yang juga senantiasa mendekatkan diri pada-Nya. Jika selama ini kita masih melupakan-Nya maka bersegeralah taubat sebelum jodohmu dipertemukan dengan orang lain.

Sumber gambar: klik di sini· 

     Senantiasa Mengembangkan Potensimu
    Orang pasti memiliki potensi yang berbeda-beda, seperti keterampilan, kemampuan bernalar, dan sikap. Tergantung bagaimana orang itu mengasah dan mengembangkannya. Potensi yang dimiliki adalah bekal untuk menjalani kehidupan, termasuk dalam mencari jodoh. Fisik dan materi bukanlah modal utama menarik perhatian jodohmu. Potensi yang telah diberikan-Nya merupakan bekal dalam menjalani bahtera rumah tangga dengan jodohmu. Apalagi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin canggih dan tantangan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) serta globalisasi telah di depan mata. Tanpa potensi yang unggul tentu jodohmu akan meragukan dirimu untuk menjadi pasangan hidupnya. Bagaimana kamu menjadi sosok suami atau istri bagi jodohmu dan menjadi sosok ayah atau ibu bagi anakmu kelak
 

Sumber gambar: klik di sini
Perbanyak Hubungan Sosial yang Bermanfaat
Jodoh memang tak akan lari ke mana. Namun, kalau kita tidak mau mencari maka tidak akan pernah bertemu. Kita tidak pernah tahu jodoh kita sudah dekat atau masih jauh. Jika kita memperbanyak hubungan relasi dan kerjasama tentu akan memberikan banyak pilihan jalan menuju pertemuan dengan jodoh. Siapa tahu kita jadi menantu atasan kita, siapa tahu kita jadi menantu rekan bisnis, atau siapa tahu jadi saudara ipar teman lama. Jadi semakin banyak hubungan sosial pertemanan yang dijalin akan semakin membuka luas peluang menemukan jodoh sejati.

Jemputlah jodoh sejati di waktu yang tepat dengan penuh kebahagiaan. Penantian lama dan usaha yang keras akan selalu berujung indah. Jodoh sejati bukan pasangan yang akan mengakhiri kisah cinta suci di meja pengadilan. Rangkailah cerita cinta sebagai pasangan sehidup semati di bawah lindungan-Nya. Selamat berjuang para pencari jodoh sejati!


Share:

No comments:

Post a Comment

Popular Posts

Translate

Visitors

Flag Counter

Followers

Recent Posts

SAFORE

SAFORE
Samudrawan Fashion Store

RajaView.id

RajaView.id
Di rumah aja dapat uang mau? Cari tahu jawabannya dengan klik gambar di atas.