Ruang pameran tulisan segar fiksi & non-fiksi, dilengkapi info lomba penulisan fiksi. Ibarat galeri memajang aneka karya. Kritik dan saran terbuka untuk perbaikan. Selamat berkunjung, semoga ada pesan dan inspirasi yang bisa dibawa pulang.

Menu Nav Bar

Masak Mie Rebus Bumbu dan Mie Goreng Bumbu Pakai Rice Cooker ala Anak Kost

Anak muda memang memiliki banyak kreativitas, terutama bagi anak kost. Rice cooker adalah senjata ampuh untuk urusan perut. Mungkin yang di kost ada dapur tidar perlu repot memasak karena sudah ada peralatan memasak lengkap. Namun, bagi yang kost dengan fasilitas minim tanpa dapur perlu memanfaatkan rice cooker secara maksimal. Kali ini saya ingin berbagi pengalaan ketika memiliki bahan mie biasa bukan mie instan untuk dimasak. Sebelumnya saya telah mencari tutrial di Youtube maupun lewat mbah Google. Lebih tepatnya saya cari bukan langsung menjurus cara masak mie pakai rice cooker tetapi tips memasak pakai rice cooker. Akhirnya saya pun bereksperimen.

Mie Rebus Bumbu Pakai Rice Cooker
Masak mie rebus tentu gampang seperti buat mie instan. Namun, kali ini yang membedakan adalah bahan dan bumbu yang digunakan. Apa saja yang perlu disiapkan? Tentu saja siapkan satu set rice cooker, untuk bahan saya menyiapkan mie keriting, bawang merah, bawang putih, kecap, garam, dan minyak goreng. Sebenarnya bisa ditambahkan bumbu lain sesuai selera, karena keterbatasan bahan ya terpaksa pakai bahan tersebut.



Pertama, rebus mie di rice cooker, rebus air sampai mendidih setelah itu masukkan mie sekitar 5 menit.  Jangan sampai terlalu matang, terlalu matang jadi tidak enak. Sambil merebus air langkah Kedua bisa menghaluskan bumbu bawang merah dan bawang putih dengan ditambahkan garam secukupnya.



Langkah berikut yang membedakan resep ini dengan membuat mie rebus instan, dari bumbu yang sudah dihaluskan kita tumis dengan minyak goreng di wadah rice cooker. Agar rice cooker tetap dalam keadaan on/menyala maka diberi penyangga atau pengganjal di tombolnya. Mie keriting yang sudah direbus ditiriskan. Setelah bumbu yang ditumis tercium aroma sedap selanjutnya masukkan mie yang telah direbus dan tambahkan air panas secara bertahap. Setelah itu tuangkan kecap sesuai selera Anda. Cicipi masakan mie rebus bumbu kira-kira kurang apa sehingga dapat ditambahkan bumbu sesuai kesukaan Anda. Akhirnya Mie Rebus Bumbu Pakai Rice Cooker siap untuk dinikmati.



Mie Goreng Bumbu Pakai Rice Cooker
Mie goreng bumbu terinspirasi dari kebiasaan memasak nasi goreng secara manual bukan pakai rice cooker. First time memperalat rice cooker aalah untuk membuat mie rebus bumbu sehingga sekarang saatnya untuk mencoba mie goreng bumbu pakai rice cooker. Kalau aku lebih suka mie goreng daripada mie rebus sehingga resep mie rebus bumbu hanya sekali kucoba dan kalau mie goreng bumbu kucoba sampai dua kali dengan bumbu yang berbeda.


Sebelum memasak tentu kita siapkan alat dan bahan. Peralatan wajib yang ada yaitu satu set rice cooker, untuk menghaluskan bumbu pakai cobek. Bahan yang disediakan kali ini adalah mie keriting, bawang merah, bawang putih, garam, kecap, sambal instan terasi, merica bubuk, dan minyak goreng.


Sama seperti memasak mie rebus, bumbu kita haluskan yaitu bawang merah dan bawang putih. Pada kesempatan pertama bumbu saya haluskan terpisah dan pada saat memasak kedua saya campur. Sebenarnya ingin pakai cabai tetapi tidak punya cabai. Akhirnya pada saat memasak kedua mencoba pakai sambal terasi instan. Sambil menghaluskan bumbu, kita dapat merebus air untuk merebus mie. Sedikit tips ketika memasak mie goreng, setelah mie direbus lalu ditiriskan dapat disiram minyak goreng secukupnya agar ketika digoreng tidak terlalu lengkat.


Setelah bumbu halus dan mie sudah siap, kita tumis bumbu ke wadah yang telah terdapat minyak goreng. Tumis bumbu sampai keluar aroma harum. Pada eksperimen pertama hanya bumbu bawang merah dan bawang putih. Nah, pada resep kedua ditambahkan sambal terasi instan dan merica bubuk dengan hasil rasa yang lebih lezat ternyata.



Tumisan bumbu yang matang siap untuk menghasilkan mie goreng yang nikmat. Masukkan mie yang telah direbus secara perlahan agar bumbu bisa merata. Selanjutnya tambahkan kecap sesuai selera. Aduk mie secara merata sampai bumbu meresap dan cicipi dulu kira-kira kurang apa, asin atau manis. Akhirnya mie goreng bumbu sederhana pakai rice cooker siap disantap.



Terima kasih telah membaca cerita ini. Semoga bermanfaat. Ayo eksplorasi rice cookermu untuk menu makanan yang variatif.
Share:

Info Lomba Menulis Cerpen Tema Janji DL. 28 Februari 2017


Salam Literasi,
Pada kesempatan kali ini ada info lomba menulis cerpen terbaru Februari 2017 dengan tema “Janji” yang diselenggarakan oleh WA Publisher. Ayo segera berpartisipasi menarikan ide dan imajinasi dalam tulisan yang bermakna dan bermanfaat. Simak info selengkapnya.

Syarat dan Ketentuan
1.    Peserta WAJIB like fan page CV. Writing is Amazing – WA Publisher atau berteman dengan FB WA Publisher (Widia Wap) serta membagi postingan ini.
2.    Karya tulis yang dikirim belum pernah dipublikasikan, tidak mengandung SARA, dan tidak melanggar Hak Cipta.
3.    Naskah ditulis dalam bentuk Ms. Word ,Times New Roman 12pt, spasi 1.5, margin normal, dengan panjang naskah MAKSIMAL 5 halaman A4 (sudah termasuk biodata narasi 50 kata & foto)
4.    Naskah dikirim ke email: wapublisher44@gmail.com dengan subjek: CERPEN JANJI_JUDUL CERPEN
5.    Diharapkan tidak mengirim email berulang sebelum ada konfirmasi. Jika NEKAT karya yang masuk akan didiskualifikasi.

Reward
1.    Juara I : Bukti Terbit + Voucher Penerbitan Gratis tanpa Bukti Terbit + Sertifikat Cetak
2.    Juara II : Voucher Penerbitan Gratis tanpa Bukti Terbit + Sertifikat Cetak & Pulsa 10K (jika membeli buku)
3.    Juara III : Voucher Penerbitan Gratis tanpa Bukti Terbit + Sertifikat Cetak & Pulsa 10K (jika membeli buku)
4.    KONTRIBUTOR : Voucher Penerbitan 150K + E-Sertifikat (Gratis Sertifikat Cetak Jika Membeli Buku)

NB
Voucher tidak dapat diuangkan
Voucher tidak berlaku untuk potongan pembelian buku
Voucher hanya diberikan kepada yang membeli buku

Share:

Popular Posts

Translate

Visitors

Flag Counter

Followers

Recent Posts

SAFORE

SAFORE
Samudrawan Fashion Store

RajaView.id

RajaView.id
Di rumah aja dapat uang mau? Cari tahu jawabannya dengan klik gambar di atas.